Baywalk Mall, Marina Bay versi Jakarta

September 26, 2016



Salah satu kerjaan menjelang weekend adalah klik sana sini mencari informasi tempat jalan-jalan. Setelah mantengin Google hampir dua jam dengan keyword "tempat jalan-jalan di Jakarta", pilihan saya jatuh pada Baywalk Mall, salah satu pusat perbelanjaan yang terletak di Jakarta Utara.


Kebetulan partner weekend kali ini adalah Cintya, as always. Untuk bisa sampai ke Baywalk Mall, kita naik busway dari Jakarta Selatan sampai turun ke halte Pluit, Jakarta Utara. Dari ujung ke ujung, perjalanan menghabiskan waktu dua jam itu cuma naik busway aja. Sampai di halte pluit, kita order taksi online. Ya sepuluh menitan lah biar sampai turun di loby Baywalk Mall.

Kami datang di hari libur Idul Adha, di hari itu juga ada acara Lego Robot Competition. Tapi kita gak tertarik sih, jadi kita berdua langsung jalan ke tempat tujuan awal. Waktu itu masih jam dua siang, jadi panasnya agak bakar kulit. Dari pintu lobi utama, sejauh mata memandang kalian bisa lihat pintu belakang yang mengarah ke pantai. Jadi kalian tinggal jalan lurus aja dari lobi utama dan...voila, seolah-seolah kalian berada di Marina Bay versi Jakarta.





Karena panas yang masih menyengat, kita memutuskan untuk jalan-jalan dulu di dalam alias ngadem dulu. Ternyata tiap lantai, Mall ini menyediakan ruang terbuka dimana pengunjung bisa menikmati pemandangan outdoor ke arah pantai. Asal kalian tahu, pemandangan di lantai atas lebih indah! Pantainya yang berwarna biru dilengkapi dengan pemandangan gedung-gedung pencakar langit. Paket komplit untuk mengabadikan momen dengan kamera. *snap snap*


Setelah foto-foto "sebentar", perut kita berdua berteriak minta jatah. Kita pilih-pilih restoran yang cocok sama kantong dan selera. Kalo boleh dibilang, konter makanan disini lebih banyak daripada konter pakaian *or it just my feeling ya*? Haha.

Awalnya kita mau pilih food court aja, tapi pilihan menunya kurang sesuai. Jadi kita memutuskan ke Ichiban Sushi.

Kenyang mengisi perut, kita jalan-jalan dari satu konter ke konter lain. Mungkin terhitung Mall baru, jadi tidak terlalu ramai seperti mol-mol lain di Jakarta Pusat. Meski begitu, konter/kios di mol ini komplit kok. Kalian bisa cari apa aja disini kecuali jodoh.


Nah, sebelumnya kita berdua udah merencanakan menikmati sunset di Baywalk. Tapi rencana itu musnah setelah kita berdua ambil duit di ATM Center  dan disana kami menemukan "BAYWALK TUNNEL & GARDEN". Tanpa pikir panjang, kita berdua meluncur ke taman dan tenant makanan minuman di Baywalk ini.
Di area ini, pengunjung disuguhkan pemandangan dua taman dan kalo kalian mau nyemil disini ada Egg-O, Sushi Masa, Durian Corner, Coffee Kulture, kantin Roempi, dan ada juga tenant fashion seperti Estoria, Felix, etc.




Di area indoor, kami menemukan kolam air mancur yang diatasnya terdapat ornamen lampu, seperti langit yang bertaburan bintang. Seketika itu juga kita mengabadikan momen sekaligus menikmati jajajan yang ada disana. Meski kehilangan momen sunset, kami kembali ke belakang Baywalk tempat dimana pertunjukan air mancur dengan lampu warna-warni disajikan. Pertunjukan air mancur ini hanya limabelas menit, di jam 18.00 dan 19.00 WIB.



Fasilitas kamar mandi disini lumayan oke, tiap lantai ada. Kalian yang mau shopping disini juga sabi banget. Meski pun jauh dan berada di ujung utara Jakarta, Baywalk Mall diisi dengan tenant seperti Cotton On, Pull & Bear, Bershka, Giordano, Body Shop, Stardiv, dan ada food beverage seperti Jco, Starbucks, etc.

Nah, pulangnya kami naik transportasi yang sama. Pesen taksi online dan berhenti di halte busway terdekat. Karena gak bakal kebayang pulang naik taksi (macetnya) serta costnya, jadi naik busway masih pilihan terbaik kita untuk pulang. Itu saja cerita yang bisa saya bagikan, setidaknya Jakarta punya spot belanja yang indah layaknya Marina Bay di Jakarta.




My Weekend Partner as Always
Percaya atau tidak, di kolam Garden Baywalk ada BIAWAK!

Udah cocok jadi cover brosur bisnis jutaan dalam sehari, belum?




You Might Also Like

0 comments

Subscribe